Jakarta,Baru sekitar 5 menit di-publish, infromasi lowongan CPNS PPATK yang di-posting oleh grup 'Informasi Lowongan CPNS dan BUMN' ramai dibanjiri Facebooker. Kebanyakan dari mereka sangat antusias dengan informasi tersebut.
"Berdasarkan Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 278 Tahun 2009 tentang Formasi Pegawai Negeri Sipil Kementerian Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Tahun Anggaran 2009, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) membuka kesempatan kepada putra-putri Indonesia terbaik lulusan Diploma III dan Sarjana (S1) untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan PPATK, dengan ketentuan sebagai berikut," tulis pengumuman lowongan, yang memiliki deadline tanggal 11 Oktober tersebut.
Dari pantauan detikINET, Rabu (7/10/2009) sekira pukul 15:30, grup yang selalu update menyediakan informasi lowongan pekerjaan Calon Pegawai negeri Sipil (CPNS) tersebut kini telah dibanjiri 111komentar, dan 166 orang menyukai posting-an tersebut.
"Tinggal 1 hari nih serbu hayooooooooooooo," ujar seorang pengunjung bernama Hany Anang penuh semangat. "biasa..orang dalam dulu yang tahu...menyebalkan...hari gini masih ada saja yang pake koneksi...," ujar pengunjung lain bernama Tanti Nurhayati penuh curiga.
Sementara itu beberapa pengunjung menanyakan hal yang sama, terkait pengumuman lowongan yang dirasa mendesak,"koq waktunya mepet sich...," ujar pengguna bernama Risna Hairani Lubis.
Lebih jelasnya, simak pada halaman facebook berikut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar